Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Bersama Anggota Gelar Patroli Dialogis "MANTAP" Antisipasi Tindak Pidana 3C

Patroli88investigasi
0



Sumbawa Barat ,patroli88investigasi.com– Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Iptu Nurlana bersama 3 orang personil menggelar Patroli Dialogis MANTAP, 

(Bermanfaat, Tulus, Amanah dan Profesional) di Areal Pelabuhan Laut Poto Tano pada hari Selasa (4/5/2024), pukul 22.00 Wita di Pos I Pelabuhan Laut  Poto Tano Kabupaten Sumbawa Barat.

"Kegiatan Patroli Dialogis MANTAP  Dalam mendukung Program Presisi kapolri no. Urut  2 ttg menjamin keamanan untuk mendukung program pembangunan dengan sasaran kepada pengguna jasa Pelabuhan Laut Poto Tano ," Kata Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap, S.I.K melalui Kasi Humas IPDA Akhmad Soleh kepada awak media.

Kasi Humas menjelaskan,anggota Patroli juga menyampaikan himbauan 3C kepada para pengguna jasa pelabuhan Poto Tano.

"Kami menghimbau agar tetap waspada sebagai antisipasi tindak Pidana 3C yaitu, Pencurian dengan Pemberatan (Curat), Pencurian dengan kekerasan (Curas), Pencurian kendaraan bermotor (Ranmor) serta tindak pidana lainnya seperti Narkoba, dan selalu menjaga kamtibmas untuk kenyamanan bersama di wilayah sumbawa barat khususnya di Kawasan Pelabuhan Poto Tano sebagai gerbang lintas Pulau Sumbawa," jelasnya.

Kasi Humas menerangkan sasaran dari Patroli Dialogis MANTAP Selain antisipasi tindak Pidana 3C juga di lakukan antisipasi terhadap peredaran minuman keras (Miras), orang yang membawa senjata tajam dan memiliki senjata api (Sajam dan senpi) serta antisipasi kendaraan yang membawa bahan peledak (Handak), juga antisipasi peredaran gelap Narkotika, dan barang lain yang tidak memliki dokumen yang lengkap dan sah.

Ia mengingatkan juga supaya tidak  mudah percaya dengan berita Hoax atau ujaran kebencian di medsos yang belum jelas sumber kebenarannya, dan untuk tetap berhati - hati selama dalam perjalanan baik berkendara maupun dalam pelayaran, perhatikan barang bawaan dan kondisi kendaraan serta istirahat jika merasa kelelahan.

"Jika ada kejadian menonjol agar segera melapor ke kepolisian terdekat ," tegasnasi Humas Polres Sumbawa Barat IPDA Akhmad Soleh menambahkan kegiatan Patroli Dialogis MANTAP berjalan aman dan lancar.

(Taka)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)