Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Binaan di Perkebunan, Sampaikan Himbauan Kamtibmas dan Ajak Warga untuk Bergerak dalam Bidang Pekarangan Pangan Bergizi (PPB)

0



Majalengka – (P88)Patroli88investigasi.com // 

Bhabinkamtibmas Polsek Cigasong, Bripka Andi Husain Alwi, melakukan sambang kepada warga binaan yang berada di area perkebunan di Desa Cigasong, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka. Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan Kamtibmas untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekaligus mengajak warga untuk berpartisipasi dalam program Pekarangan Pangan Bergizi (PPB), yaitu memanfaatkan pekarangan rumah mereka untuk menanam tanaman yang bergizi. Kamis (12/12/24)


Bhabinkamtibmas Bripka Andi Husain Alwi mengungkapkan bahwa program PPB bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga dan memperkuat kemandirian pangan di tingkat desa. Dengan memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam berbagai jenis tanaman bergizi, seperti sayuran, buah-buahan, dan tanaman obat keluarga, diharapkan dapat menciptakan ketahanan pangan yang lebih baik serta meningkatkan kualitas gizi keluarga.




"Selain menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, kami juga mengajak warga untuk turut serta dalam program Pekarangan Pangan Bergizi. Ini adalah salah satu upaya nyata dalam mendukung ketahanan pangan di desa, dan kami berharap warga dapat memanfaatkan pekarangan rumah mereka secara maksimal," ujar Bhabinkamtibmas Polsek Cigasong.


Sementara itu, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto., S.I.K., S.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Cigasong, AKP Sarjio., SE., MH., C.PHR, menyampaikan harapannya agar program Pekarangan Pangan Bergizi dapat diterapkan secara luas di desa binaan, terutama di Desa Cigasong yang menjadi salah satu desa percontohan. "Kami berharap dengan keberadaan Polisi Penggerak Ketahanan Pangan Bergizi di Desa Cigasong, warga dapat semakin sadar akan pentingnya ketahanan pangan dan berperan aktif dalam mendukung program ini," ujar AKP Sarjio.


Program PPB ini merupakan salah satu langkah strategis dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan, mengingat pentingnya peran masyarakat dalam menjaga ketersediaan pangan lokal yang bergizi. Kegiatan ini juga mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan produktif.


( RIDHO88 )

Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)