Hari Ke-21 Satgas TMMD Kodim 1628) Sumbawa Barat Kebut Pengerjaan Rehab Masjid

Patroli88investigasi
0

 



patroli88investigasi.com

Sumbawa Barat, NTB - Dengan semangat kebersamaan Satgas TMMD 122 Kodim 1628/ Sumbawa Barat, Terus kebut target dalam kegiatan Renovasi mesjid Nurul Iman, dusun Jorok Tiram Desa Batu Putih Kecamatan Taliwang Sumbawa Barat. Selasa, ( 11/03/2025)

Walaupun sedikit terkendala dengan cuaca yang tidak menentu, Personil Satgas TMMD 123 Kodim 1628/ Sumbawa Barat tetap optimis melaksanakan perehaban Masjid Nurul Iman Desa Batu Putih agar dapat terselsaikan dalam waktu yang sudah di tetapkan.

Dandim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Andri Karsa S.Sos M.Han,. Selaku Dansatgas TMMD Ke 123 Tahun 2025 menyampaikan, program rehab masjid merupakan salah satu dari beberapa program TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan dan kapasitas daya tampung masjid, 

memberikan fasilitas keagamaan yang nyaman dan kondusif bagi masyarakat, serta mendorong pembangunan fasilitas keagamaan sebagai upaya bersama dalam membangun dan mengembangkan karakter generasi muda. Ucap Dandim

"Kegiatan TMMD Ke-123 yang dilaksanakan oleh Kodim 1628/Sumbawa Barat, tidak hanya sekadar program pembangunan, tetapi juga merupakan simbol sinergi dan kebersamaan dalam mewujudkan perubahan positif bagi wilayah tersebut. Dengan semangat yang sama, diharapkan pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif akan terus menjadi kenyataan bagi Masyarakat Desa Batu Putih".Ungkapnya

Memasuki hari ke-21 TMMD, Progress pencapaian Rehab Masjid Nurul Iman hingga hari ini mencapai 67%, Ini merupakan satu bukti nyata bahwa dengan kerjasama yang solid, kita mampu memberikan kontribusi yang signifikan bagi kesejahteraan masyarakat". Tutup Dandim.

(R.Tk88)

Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)