*Ciamis* Patroli88investigasi.com – Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Ciamis-Banjar, tepatnya di seberang Koramil Cijeungjing, Dusun Bojongmengger, Desa Bojongmengger, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, pada Minggu (23/3/2025) sekitar pukul 01.00 WIB. Insiden ini melibatkan sepeda motor *Honda PCX* dan sebuah mobil *Box Colt Diesel*, yang menyebabkan satu korban meninggal dunia di tempat.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan bermula ketika kendaraan *Box Colt Diesel* bernopol *B-9951-PXU* yang dikemudikan oleh *Ramadhan* (26), seorang buruh asal Tasikmalaya, berhenti di pinggir jalan untuk makan. Namun, dari arah Banjar menuju Ciamis, datang sepeda motor *Honda PCX* warna hitam bernopol *R-2166-MR* yang dikendarai oleh *Mudhofir* (47), warga Purwokerto Utara, Banyumas, Jawa Tengah. Diduga kurang memperhatikan situasi di depannya, sepeda motor tersebut menabrak bagian sudut belakang mobil box yang sedang berhenti, hingga mengakibatkan korban meninggal dunia di lokasi kejadian.
Peristiwa ini disaksikan oleh beberapa orang di sekitar TKP, termasuk *Tian*, anggota Koramil Cijeungjing, dan *Andra*, seorang pegawai warung pecel lele di Bojong.
Menindaklanjuti kejadian ini, petugas kepolisian dari Polsek Cijeungjing, yakni *Aipda Iskandar H., S.H.*, *Aiptu Agus M. Ridwan, S.H.*, dan *Bripka Gun Gun Gumilar*, langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti, serta mencatat keterangan saksi-saksi. Kasus ini kemudian diserahkan kepada Unit Laka Lantas Polres Ciamis untuk proses lebih lanjut.
Akibat insiden tersebut, sepeda motor *Honda PCX* mengalami kerusakan parah, sementara pengemudi mobil box tidak mengalami luka.
Kepolisian mengimbau kepada seluruh pengendara agar lebih berhati-hati, terutama saat berkendara di malam hari. Pastikan kondisi kendaraan dalam keadaan baik, selalu waspada terhadap lingkungan sekitar, serta mengurangi kecepatan saat melintas di jalan yang minim penerangan untuk menghindari kecelakaan serupa.
(Ayep)