*Ciamis* Patroli88investigasi.com – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Ciamis melalui Unit Patroli Sat Samapta melaksanakan Patroli Biru pada Sabtu (8/3/2025) dini hari sekitar pukul 04.00 WIB hingga selesai. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mengantisipasi berbagai bentuk gangguan keamanan, seperti balapan liar, tawuran antar warga, dan tindak kriminalitas jalanan.
Patroli difokuskan di Terminal Ciamis yang menjadi salah satu titik rawan berdasarkan laporan dari masyarakat. Kehadiran petugas di lokasi tersebut bertujuan untuk mencegah aksi-aksi yang dapat mengganggu ketertiban umum, terutama setelah sahur dan sesudah sholat subuh.
Kapolres Ciamis, AKBP Akmal, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa Patroli Biru ini merupakan bagian dari upaya Polres Ciamis dalam menciptakan suasana Ramadhan yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
*"Kami berupaya semaksimal mungkin untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, termasuk balapan liar dan kriminalitas jalanan. Selain patroli rutin, kami juga mengimbau masyarakat agar ikut berperan aktif dalam menjaga ketertiban serta menghindari aktivitas yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain,"* ujar AKBP Akmal.
Selain melakukan patroli, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak berkendara sendirian di malam hari dan tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan. Selain itu, Polres Ciamis juga berkoordinasi dengan polsek jajaran untuk meningkatkan pengawasan dan patroli di wilayah-wilayah rawan.
Hasil dari kegiatan patroli ini akan terus dilaporkan kepada pimpinan sebagai bahan evaluasi dalam meningkatkan efektivitas pengamanan selama bulan Ramadhan.
Dengan adanya patroli ini, diharapkan masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan rasa aman dan nyaman, tanpa gangguan dari aksi kriminalitas maupun kegiatan negatif lainnya.
(Ayep)