Polres Ciamis Laksanakan Pembinaan dan Penyerahan Sarana Kontak untuk Saka Bhayangkara

Patroli88investigasi
0

 


Ciamis  Patroli88investigasi.com– Dalam upaya memperkuat peran serta generasi muda dalam mendukung tugas kepolisian, *Sat Binmas Polres Ciamis* melaksanakan kegiatan *Pembinaan dan Penyerahan Sarana Kontak* kepada *Saka Bhayangkara* pada Sabtu (22/3/2025) mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. Kegiatan ini dipimpin oleh *Kanit Bhabinkamtibmas AIPTU Hadoyo Iwan*, didampingi oleh *Bripka Sukma Irawan*, serta *Pamong Saka Ahmad Cucu dan Dimas.*  

Pembinaan ini melibatkan tujuh pangkalan *Saka Bhayangkara* binaan Polres Ciamis yang tersebar di berbagai Polsek, yakni:  

1. Polsek Ciamis  

2. Polsek Banjarsari  

3. Polsek Panumbangan  

4. Polsek Panjalu  

5. Polsek Rajadesa  

6. Polsek Rancah  

7. Polsek Sukadana  

Dalam kegiatan ini, para anggota *Saka Bhayangkara* diberikan pembekalan terkait peran mereka dalam mendukung tugas kepolisian, terutama dalam hal pengaturan lalu lintas. Mereka juga diingatkan untuk selalu berhati-hati saat bertugas dan tetap mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama. Selain itu, pihak kepolisian mengapresiasi dedikasi para anggota *Saka Bhayangkara* yang telah membantu menjaga ketertiban dan keamanan di wilayahnya masing-masing.  

Kapolres Ciamis *AKBP Akmal, S.H., S.I.K., M.H.* menegaskan bahwa pembinaan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Ciamis dalam membangun kedekatan dengan generasi muda, khususnya mereka yang berperan aktif dalam organisasi *Saka Bhayangkara.*  

"Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan anggota *Saka Bhayangkara* dalam membantu tugas kepolisian, terutama dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat. Sinergi antara Polri dan generasi muda sangat penting untuk menjaga kamtibmas yang kondusif," ujar Kapolres.  

Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman, lancar, dan kondusif. Polres Ciamis berkomitmen untuk terus melakukan pembinaan kepada *Saka Bhayangkara* sebagai wujud partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.

(Ayep)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)