Polsek Lebakwangi Tebar Kepedulian di Bulan Ramadhan, Kunjungi Warga yang Sakit

Samuhkng
0


Kuningan, 5 Maret 2025 – Dalam semangat kepedulian di bulan suci Ramadhan, Polsek Lebakwangi melaksanakan kegiatan sosial dengan mengunjungi dan memberikan bantuan kepada warga yang sedang sakit di Desa Langseb, Kecamatan Lebakwangi.


Kegiatan yang berlangsung di kediaman Sunanta ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Lebakwangi, AKP Wawan Hernawan, bersama anggota Bhabinkamtibmas AIPTU Sigit P. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan dukungan moral serta menjalin silaturahmi dengan warga yang membutuhkan perhatian.


Diketahui, Sunanta sudah lama mengalami sakit hingga tidak bisa berjalan dan saat ini tinggal bersama istrinya yang juga sudah lanjut usia serta dalam kondisi kesehatan yang menurun. Kehadiran Kapolsek dan jajaran diharapkan dapat memberikan semangat dan sedikit meringankan beban mereka.


Kapolsek Lebakwangi, AKP Wawan Hernawan, menyampaikan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk lebih dekat dengan masyarakat serta berbagi kepedulian, khususnya di bulan Ramadhan.


"Kami berharap, kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi warga yang membutuhkan dan mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat. Kami juga mengajak semua pihak untuk bersama-sama peduli terhadap sesama, terutama bagi mereka yang sedang mengalami kesulitan," ujarnya.


Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat serta menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama, khususnya di bulan Ramadhan.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)