PATROLI 88 INVESTIGASI || Majalengka — Dalam rangka persiapan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia, Jenderal (Purn) TNI H. Prabowo Subianto, ke Kabupaten Majalengka untuk menghadiri kegiatan Panen Raya, Pemerintah Kabupaten Majalengka menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) dan Rapat Koordinasi Pengamanan (Rakorpam) pada Minggu malam, 6 April 2025, pukul 21.00 WIB. Kegiatan berlangsung di Gedung Yudha Abdi Negara, Pendopo Kabupaten Majalengka, Jl. A. Yani, Kelurahan Majalengka Kulon.
Rakorwil dan Rakorpam dihadiri sekitar 60 peserta dari unsur TNI, Polri, pemerintah daerah, serta stakeholder terkait. Hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Hista Soleh Harahap, perwakilan Polda Jabar, Wakil Bupati Majalengka Dena Muhamad Ramadhan, Dandim 0617/Majalengka, Kapolres Majalengka, Danlanud S. Sukani, serta perwakilan dari OPD, PLN, BMKG, dan kelompok tani.
Wakil Bupati Majalengka dalam sambutannya menyampaikan bahwa kunjungan Presiden ke Desa Randegan Wetan, Kecamatan Jatitujuh, merupakan sebuah kehormatan bagi masyarakat Majalengka.
Ia menegaskan pentingnya koordinasi lintas sektor untuk memastikan kegiatan panen raya dan kunjungan Presiden berjalan lancar dan aman, terlebih dengan adanya perubahan lokasi dari Desa Gandawesi, Kecamatan Ligung.
Perwakilan Protokol Kepresidenan menjelaskan bahwa Presiden dijadwalkan tiba menggunakan helikopter sekitar pukul 09.45 WIB, langsung menuju lokasi panen untuk memimpin prosesi panen menggunakan alat mesin pertanian modern, menghadiri tenda utama bersama sekitar 800 peserta, serta melakukan video conference dengan 13 provinsi lain.
Sejumlah instansi turut melaporkan kesiapan masing-masing, di antaranya Lanud S. Sukani yang menyiapkan tiga unit helikopter, Dishub dengan 100 personel pengamanan lalu lintas, Satpol PP dan Damkar sebanyak 223 personel, serta Dinas Kesehatan dengan fasilitas mini ICU dan tiga unit ambulans. PLN juga telah menyiapkan gardu bergerak dan genset mengingat lokasi panen belum teraliri listrik permanen.
BMKG Kertajati memprediksi cuaca cerah berawan, dengan potensi hujan ringan disertai angin pada siang hari.
Danrem 063/SGJ menekankan pentingnya kesiapan akhir seluruh personel mengingat waktu yang terbatas. Ia juga memberikan sejumlah arahan teknis terkait akses jalan, fasilitas kesehatan, serta protokol keamanan untuk mendukung kelancaran kegiatan Presiden.
Rapat koordinasi wilayah selesai pada pukul 22.00 WIB dan langsung dilanjutkan dengan Rakorpam. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman dan tertib sebagai bagian dari upaya menyambut kunjungan kerja Presiden RI yang dijadwalkan pada Senin, 7 April 2025, di Desa Randegan Wetan, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka.
( OONG F )
(Pendim_0617)