Polres Kuningan Tanamkan Nilai Keimanan Melalui Kegiatan Binrohtal

Samuhkng
0


Polres Kuningan, Polda Jabar – Dalam rangka membentuk karakter personel Polri yang religius serta memperkuat keimanan dan ketaqwaan, Polres Kuningan melaksanakan kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) di Masjid Al-Aman, Kamis (17/4/2025). 


Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Polres Kuningan dan ASN Polri secara tatap muka, serta diikuti pula oleh jajaran Polsek melalui sambungan Zoom Meeting.


Kegiatan Binrohtal dipimpin langsung oleh K.H. Aa Ahmad Bayanudin, Ketua Umum Dai Kamtibmas, yang memberikan tausyiah bertemakan "Keutamaan Berdoa". Dalam ceramahnya, beliau menekankan pentingnya doa sebagai senjata orang beriman serta kekuatan spiritual dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian.


Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan, pembacaan Surat Yasin dan Asmaul Husna, kemudian dilanjutkan dengan kajian utama dan ditutup dengan doa bersama. Kegiatan berlangsung khidmat, tertib, dan penuh kekeluargaan.


Kabag SDM Polres Kuningan, Kompol Her Budiman, S.Sos., M.A.P., menyampaikan bahwa kegiatan Binrohtal ini merupakan program rutin yang bertujuan membentuk insan Polri yang berkarakter, profesional, dan humanis.


“Selain memperkuat spiritualitas, kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat silaturahmi antaranggota, sehingga diharapkan berdampak positif dalam pelaksanaan tugas di lapangan,” ujar Kompol Her Budiman.


Dengan semangat kebersamaan dan nilai-nilai keagamaan yang terus ditanamkan, diharapkan seluruh personel Polres Kuningan semakin solid dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)