Polsek Kawali Hadiri Pengajian Rutin dan Halal Bihalal Tingkat Desa Rawa, Wujudkan Kehadiran Polri di Tengah Masyarakat

Patroli88investigasi
0

 


Ciamis Patroli88investigasi.com– Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri 1446 H, sekaligus sebagai bagian dari agenda rutin bulanan, masyarakat Desa Rawa, Kecamatan Lumbung, Kabupaten Ciamis, menggelar Pengajian Rutin Bulanan dan Halal Bihalal Tingkat Desa, yang dilaksanakan pada Sabtu (12/04/2025) mulai pukul 08.00 WIB bertempat di Halaman Masjid Baitulrohman, Dusun Rawa 2, Desa Rawa.

Kegiatan keagamaan ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan tokoh penting desa, termasuk Bhabinkamtibmas Desa Rawa yang mewakili kehadiran Polsek Kawali. Kehadiran anggota kepolisian ini mendapat apresiasi dari Kapolsek Kawali AKP Hj. Iis Yeni, S.H., M.H., yang menyampaikan bahwa setiap kegiatan kemasyarakatan merupakan momen penting bagi Polri untuk hadir di tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

Acara ini diisi oleh tausiyah dari mubaligh nasional KH. Da’i Farid Mahpud TPI (Kang Dafa MNCTV), dengan mengangkat tema "Marilah Kita Tingkatkan Tauhid dan Akhlak serta Eratkan Ukhuwah Islamiyah", yang menjadi semangat utama dalam membina kerukunan dan persaudaraan di tengah masyarakat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Rawa, Sdr. Asep Saepul Amsyar, Bhabinkamtibmas Desa Rawa, Ketua MUI, BPD, dan LPM Desa Rawa, Perangkat Desa serta Tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan warga masyarakat Desa Rawa

Kegiatan Halal Bihalal ini tidak hanya menjadi sarana silaturahmi dan peningkatan spiritualitas, tetapi juga menjadi wadah memperkuat sinergitas antara pemerintah desa, tokoh masyarakat, dan pihak kepolisian.

Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman, lancar, dan kondusif, mencerminkan kekompakan serta keharmonisan masyarakat Desa Rawa.

(Ayep)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)